Read Zone - SanDisk memberikan kejutan baru bagi para pengguna gadget dengan menghadirkan sebuah media penyimpanan yang diklaim menjadi yang terbesar di dunia. Media penyimpanan berjenis kartu SD tersebut ditujukan untuk para fotografer profesional.
SanDisk Extreme Pro SDXC sendiri sudah mulai dikapalkan ke berbagai distributor dengan harga yang sedikit mencekik. Untuk fotografer atau desainer grafis yang tertarik untuk membeli kartu SD tersebut harus merogoh kocek hingga Rp 9,5 juta.
Kartu SD yang berkapasitas hingga 512 GB tersebut menawarkan ketahanan ekstra terhadap suhu dingin, air, benturan, hingga sinar X. Sehingga memudahkan para fotografer untuk menggunakannya di mana saja.
SanDisk mendesain kartu SD terbarunya untuk mampu menjalankan transfer data hingga kecepatan tulis 90 Mbps dan baca sekitar 95 Mbps, cukup beralasan mengingat kapasitas penyimpanannya melebihi melebihi beberapa hard disk notebook atau laptop.
Tidak berhenti di situ, berkat tambahan teknologi pembacaan U3, SanDisk menjamin kartu SD miliknya dapat merekam video dengan kualitas 4K tanpa tersendat. Selin kartu SD berkapasitas 512 GB, SanDisk juga mengeluarkan dua kartu SD lain dengan kapasitas tak kalah besar, yakni 256 GB dan 128 GB, PC World (12/09).
0 comments:
Post a Comment