Home » , » 6 Alasan Tubuh Tiba-Tiba Gemetar

6 Alasan Tubuh Tiba-Tiba Gemetar


Read Zone - Gemetar atau tremor adalah suatu kondisi tubuh yang tiba-tiba sering muncul tanpa sebab. Tremor sering terjadi pada bagian tubuh tertentu seperti tangan, lengan, kepala, dan bahkan laring Anda. Jika tidak diobati secara tepat, tremor bisa menjadi suatu masalah yang serius.

Tremor biasanya berhubungan dengan tekanan mental yang berlebihan atau penyakit parkinson. Selain penyebab tersebut, inilah penyebab lain dari tubuh yang tiba-tiba bergetar seperti dilansir dari boldsky.com.

Multiple sclerosis
Multiple sclerosis terjadi ketika terjadi gangguan di dalam sel-sel saraf otak dan sumsum tulang belakang. Penyakit ini biasanya disebut dengan penyakit inflamasi yang menyebabkan masalah neurologis dan berujung dengan gemetar.


Stroke
Stroke merupakan gangguan penyakit yang dihasilkan dari suplai darah ke otak yang terganggu. Tingkat stroke bisa bergantung pada daerah otak yang terpengaruh. Dan mampu menyebabkan tubuh Anda gemetar.


Cedera otak traumatis
Cedera ini biasanya terjadi karena luka trauma otak akibat cedera eksternal maupun internal. Salah satu gangguan penyakit karena cedera otak adalah tremor yang parah hingga mampu menyebabkan cacat dan kematian.

Penyakit parkinson
Seperti disebutkan di atas, penyakit parkinson mampu menyebabkan tremor karena penyakit parkinson akan menyebabkan gangguan degeneratif sistem sarah pusat. 


Alkohol
Jika Anda gemar mengonsumsi alkohol, sebaiknya hentikan kebiasaan buruk tersebut. Karena terlalu banyak mengonsumsi alkohol akan menyebabkan tubuh Anda gemetar tanpa sebab.

Gangguan tidur
Ada berbagai macam gangguan tidur yang dapat menyebabkan tremor. Salah satunya adalah sleep apnea atau parasomnia. Sebab ketika Anda mengalami gangguan seperti sleep apnea, jalan napas Anda terganggu dan dapat menyebabkan tubuh Anda gemetar.

Apakah Anda sering mengalami gemetar secara tiba-tiba? Jika ya, sebaiknya konsultasikan hal ini dengan dokter. Sebab penanganan tepat di awal mampu membantu Anda untuk menyembuhkan penyakit ini secara tepat.
Thanks for reading 6 Alasan Tubuh Tiba-Tiba Gemetar

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 comments:

Post a Comment