Home » , , , » Lebih Baik Tertawa Daripada Tidur

Lebih Baik Tertawa Daripada Tidur


Read Zone - Tertawa adalah suatu hal yang sangat simple dan dapat dilakukan oleh siapa saja, bahkan oleh bayi sekalipun. Namun kenapa kita sebagai manusia harus tertawa?

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Dr Robert Provine yang mempelajari dasar dari sosial dan neurologikal dari tertawa selama 20 tahun akhirnya menemukan jawab tersebut.

Dalam penjelasannya di buku penelitiannya, Curious Behavior (Juni 2014), Provine menjelaskan bahwa tertawa adalah kebiasaan alami manusia yang dapat menjadi pertanda bahwa otak manusia sedang bekerja dan juga sebagai pembeda manusia dengan makhluk lainnya.

Dalam sebuah penelitian lain yang dilakukan pada tahun 2013 lalu juga menjelaskan bahwa dengan tertawa maka manusia dapat menurunkan tensi depresi dan stres mereka secara otomatis.

Bahkan, tertawa juga dipercaya adalah upaya yang lebih efektif dan mudah dilakukan oleh manusia sebagai salah satu cara membuat tubuh rileks dibandingkan dengan istirahat atau tidur.

Secara medis, tertawa sangat berguna bagi manusia untuk mengurangi kekakuan di dinding arteri bagi para penyandang penyakit kardiovaskular, mengurangi nyeri dan sakit pada wanita yang sedang mengalami kontraksi ketika mau melahirkan atau juga meningkatkan fungsi paru-paru pada pasien yang mengidap penyakit paru obstruktif yang kronis.

Uniknya, seperti dikutip dari tulisan lama yang pernah dilansir oleh The Atlantic pada tahun 2013 lalu menyebutkan bahwa orang-orang yang sering menceritakan hal konyol dan lucu mereka ternyata cenderung memiliki masalah dalam diri sekaligus masalah kesehatan dibandingkan orang-orang yang menertawakan cerita mereka.

Oleh karenanya, tertawa sangat disarankan untuk dapat menyehatkan diri sendiri dan juga orang lain.

Thanks for reading Lebih Baik Tertawa Daripada Tidur

« Previous
« Prev Post
Next »
Next Post »

0 comments:

Post a Comment